Assalamualaikum Wr. Wb.
Hallo teman-teman. Kali ini aku mau bagi tips mengikuti PATI. Apa itu PATI? PATI adalah Pelatihan Aplikasi Teknologi Informasi. PATI ini dilaksanankan selama 5 hari. Untuk mengikuti PATI kita harus sehat lahir dan batin, karena PATI akan memberikan latihan-latihan yang akan melatih kemampuan menggunakan aplikasi teknologi informasi. Pelatihan ini sangat menguras tenaga dan pikiran, dan baterai laptop, dan baterai handphone. Jadi stamina dan tenaga harus disiapkan secara matang.
Kita harus datang ke tempat pelatihan tepat waktu agar tidak ketinggalan materi. Karena materi-materi yang disampaikan oleh instruktur akan diaplikasikan dalam bentuk evaluasi atau praktek.
Membaca doa sebelum dan sesudah pelatihan. Agar bisa menerima materi dengan baik, dan agar materi yang didapat bisa bermanfaat dunia dan akhirat.
selanjutnya, kita harus mengikuti pelatihan dengan rutin selama waktunya, karena minimal kehadiran adalah 80%.
Terakhir, kerjakan tugas dengan tepat waktu. Agar tidak keteteran karena banyaknya tugas yang diberikan.
Nah itu tadi, readers, tips singkat dari aku. Semoga bermanfaat yaa. Dadah sampai jumpa. Love-love.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar